Klinik Darma Nusantara tak henti-henti mengukir prestasi terbaiknya. Pada Jumat, 24 September 2021 bertempat di Holiday Inn Kemayoran Jakarta, Klinik Darma Nusantara membawa pulang penghargaan bergengsi Indonesia Best Achiever Award 2021.
National Award Foundation merupakan sebuah lembaga independen yang bertugas menilai kinerja serta prestasi dari Sumber Daya Manusia (SDM) lalu melakukan seleksi untuk kemudian dinominasikan agar mendapat sebuah penghargaan. Apresiasi yang akan diberikan bertujuan untuk memotivasi perusahaan dan generasi muda untuk memperkuat komitmennya, mandiri, serta mewujudkan masyarakat yang kompetitif demi menumbuhkan jiwa kompetisi usaha yang positif.
Apresiasi yang diberikan merupakan buah manis dari perjuangan, dan sebuah tolak ukur bahwa pemenang adalah pribadi, perusahaan, lembaga yang unggul, menginspirasi, inovatif, serta berkomitmen besar dalam pembangunan di Indonesia.
Stevanus Adhitia Budhi, Direktur Operasional Klinik Darma Nusantara, turut hadir dalam apresiasi tersebut mewakili Presiden Direktur Klinik Darma Nusantara, Erwin Widjaja.
Pemenang penghargaan adalah mereka yang memenuhi beberapa kriteria penilaian, diantaranya meliputi Akuntabilitas, Responsibilitas, Mutu, Independensi, Fairness, Performance, dan lain-lain yang didukung oleh metode observasi.
Setelah dilakukan penilaian oleh pihak National Award Foundation, Klinik Darma Nusantara berhasil mendapatkan penghargaan “Indonesia Best Achiever in Clinic”. Apresiasi ini jelas membuktikan kiprah Klinik Darma Nusantara yang berkualitas dan dipercaya oleh masyarakat sekitar.
Direktur Operasional Klinik Darma Nusantara, Stevanus Adhitia Budhi, turut hadir menerima apresiasi tersebut mewakili Presiden Direktur Klinik Darma Nusantara, Erwin Widjaja. Beliau memaparkan kebanggaannya atas penghargaan yang telah diterima. “Terima kasih atas apresiasi yang diberikan kepada Klinik Darma Nusantara, penghargaan ini memberikan semangat sekaligus motivasi bagi kami untuk terus berusaha yang terbaik bagi masyarakat sekitar dengan memberikan pelayanan yang optimal.”
Para pemenang penghargaan Indonesia Best Achiever Award 2021.
Erwin Widjaja selaku Presiden Direktur Klinik Darma Nusantara, ditempat terpisah pun menyampaikan rasa bangganya. “Saya mewakili management dan Direksi sangat bangga atas penghargaan yang didapatkan oleh klinik. Semoga penghargaan ini menjadi penyemangat agar Klinik bisa melebarkan sayapnya dan melayani masyarakat,” ucap Erwin.
Terdapat 32 penghargaan yang diberikan pada ajang Indonesia Best Achiever Award 2021 dan Klinik Darma Nusantara mendapat salah satu penghargaan bergengsi tersebut. “Suatu kebanggaan bagi kami mendapat apresiasi diantara para perusahaan dan lembaga unggul disini”.
Perlu diketahui bahwa Pelayanan di Klinik Darma Nusantara sekarang makin komplet dan semakin terdepan. Pelayanan meliputi dokter umum yang buka 24 jam, dokter gigi, rumah bersalin, Laboratorium Darma Medika (melayani pengecekan laboratorium lengkap dengan kapasitas pengecekan sampai 2.000 orang per hari), Trauma Center (untuk kecelakaan kerja), hingga mobil ambulance yang beroperasi 24 jam.
Tak hanya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di dalam, Klinik Darma Nusantara juga memiliki kepedulian dan komitmen yang tinggi terkait dengan kesehatan masyarakat Indonesia yang ada di sekitar klinik. Tak heran, jika klinik konsisten memberikan kegiatan-kegiatan positif yang melibatkan masyarakat luas.
Selamat untuk Klinik Darma Nusantara! Semoga terus berkarya dan memberikan layanan terbaiknya untuk Indonesia.