Badan Pendidikan & Pelatihan DPP REI dan PT Bank Tabungan Negara Tbk bersama DPD REI Jawa Tengah, serta disponsori oleh PT Propan Raya, menyelenggarakan Pelatihan Menjadi Developer yang Tangguh dengan tema “Pembangunan Perumahan Layak Huni”. Acara ini diselenggarakan di Hotel Harris Semarang, pada 12-13 Februari 2019.

Ketua Umum DPP Real Estate Indonesia (REI) Soelaeman Soemawinata mengungkapkan bahwa dipilihnya Pelatihan Menjadi Developer yang Tangguh tak terlepas dari besarnya tantangan yang dihadapi para developer di era distrubtion saat ini. “Gangguan yang dirasakan saat ini tidak pernah terjadi sebelumnya di dunia real estate. Bukan hanya menghantam perumahan saja, tetapi keseluruhan,” ucap Soelaeman.

Soelaeman mencontohkan. “Masalah di pusat perbelanjaan. Munculnya belanja online membuat guncangan pada industri ini dimana kebutuhan tempat perbelanjaan jadi mengecil. Office sekarang. Semakin ke sini, jumlah industrinya berkembang sangat minim. Banyak orang juga bisa mengerjakan pekerjaan office di rumah atau tempat lain. Kebutuhan space untuk office jadi sangat menurun,” ungkap Soelaeman.

Acara pelatihan ini dibuka oleh Soelaeman Soemawinata dan ditandai dengan tiup lilin Ulang tahun REI ke-47.

Ketua Badan Diklat DPP REI MR Priyanto pun mengungkapkan hal yang senada. “Terjun sebagai developer memang sangat menggiurkan. Namun kita harus menjawab tantangan bisnis ini, seperti keterbatasan lahan, padat modal, investasi jangka panjang, daya beli masyarakat atau uang muka dan KPR, peraturan rerundangan, inkonsistensi tata ruang, dan teknologi rancang bangun dan material bangunan,” ucap MR Priyanto. Hal inilah yang menjadi latar belakang diadakannya Pelatihan Menjadi Developer yang Tangguh.

Beberapa materi menarik pun dihadirkan selama 2 hari demi menjawab tantangan ini, seperti Kebijakan Pemerintah dalam Penyediaan Perumahan MBR tahun 2019, Perijinan Pembangunan Properti, Persiapan dan Perencanaan Proyek, Perhitungan Kelayakan Proyek, Perpajakan Perumahan, Strategi Marketing Properti, Pembiayaan, Manajemen Risiko Properti, Studi Kasus, dan Material Inovasi bagi Perumahan.

PT Propan Raya, sebagai sponsor, turut menjadi bagian dari acara Pelatihan Menjadi Developer yang Tangguh dengan mempresentasikan produk-produk inovasi Propan pada sesi Material Inovasi bagi Perumahan. Adalah Direktur PT Propan Raya Yuwono Imanto dan Regional Project Management Dept Head PT Propan Raya cabang Semarang Heri Kurniawan, yang mempresentasikan branding perusahaan dan produk inovasi Propan.

Yowono Imanto saat sedang mempresentasikan branding perusahaan dan produk inovasi Propan.

Dari sekian banyak produk yang dipresentasikan, Cemento C-7 diunggulkan untuk menjadi solusi rumah bersubsidi bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah. Cemento C-7 adalah cement paint yang sangat efisien, dapat langsung diaplikasikan di atas beton atau plesteran yang masih lembap (kelembapan <16%) dimana alkali pada dinding masih sangat tinggi. Hal ini tidak dapat dilakukan oleh cat biasa, karena akan membuat dinding yang sudah dicat jadi bermasalah, seperti bercak-bercak putih, cat menggelembung, dinding ompol, dan masih banyak lagi.

Yang menarik, inovasi cat yang dikembangkan PT Propan Raya ini bersifat waterproofing, sehingga tak hanya memberi keindahan pada bangunan tetapi sekaligus dapat memberikan perlindungan. Keunggulan lainnya adalah cat ini memiliki alkali resisten (tidak perlu alkali sealer), memiliki lotus effect sehingga water repellent, bisa menghemat waktu pengerjaan karena dapat diaplikasi pada beton atau plesteran yang masih lembap, serta ramah lingkungan.

Selain presentasi produk dan branding, PT Propan Raya ikut terlibat dalam acara pameran produk yang diselenggarakan REI. Produk yang dipamerkan meliputi Polyurethane (PU) Coating, Metal & Concrete Coating, UV Cure Coating, Epoxy Flooring System, UV Coatings for Parquet & MDF, Decorative for Architectural Paint, Propan Polymer Flooring System, Waterproofing System, dan masih banyak lagi.

Gambaran suasana acara Pelatihan Menjadi Developer yang Tangguh di Semarang.

Para peserta yang hadir di acara Pelatihan Menjadi Developer yang Tangguh pun sangat antusias mengikuti rangkain acaranya. Mereka terdiri dari anggota DPD REI Semarang, DPD REI Kudus, DPD REI Salatiga, DPD REI pekalongan, DPD REI Tegal, DPD REI Pemalang, DPD REI Solo, DPD REI Yogyakarta, dan beberapa DPD REI daerah lainnya. “Kami berharap semua produk cat Propan bisa dipakai di semua proyek bapak-ibu anggota REI,” ucap Yuwono Imanto.

MR Priyanto pun pun berharap dengan semua materi yang telah diberikan, semoga semua peserta yang hadir dapat menjadi developer yang tangguh. “Bila semua hal sudah dikuasai, maka saya yakin Anda layak dinobatkan sebagai developer tangguh,” tutup MR Priyanto.

KOMENTAR

Ada 0 komentar untuk artikel ini
Berita Terkait
Badan Pendidikan & Pelatihan DPP REI dan PT Bank Tabungan…
Anda seorang aplikator yang ingin menjadi tenaga ahli pengecatan? Bergabung…
Dalam rangka pengembangan industri melalui “Program Pengembangan Industri Argo” dengan…
Hadirnya teknologi turut mendukung kemajuan dalam industri cat di Indonesia.…
PT Propan Raya resmi meluncurkan pabrik cat water based terbaru…
Akademi Bambu Nasional (ABN) menyelenggarakan seminar dan workshop dengan tema…
Demi terus memberikan produk dan pelayanan terbaik bagi konsumennya, PT…
Pameran material dan teknologi bangunan terbesar di Indonesia bernama 'Indobuildtech…
Sabtu, 6 April 2019, komunitas Hobikayu bersama dengan Kementerian Pendidikan…
Sebagai ungkapan rasa syukur sekaligus menyemarakkan acara pembukaan Toko Propan…
Street Dealin, festivalnya para pelaku street art dan mural berskala…
Pada Rabu, 4 September 2024, Indonesia menyambut kunjungan bersejarah Paus…
BCI Central kembali menyelenggarakan acara tahunan BCI Asia Awards yang…
Bagi para pecinta graffiti, acara Street Dealin yang melibatkan banyak…
Jakarta, 23 September 2024 — Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan…
Tak bisa dihindari, sisa-sisa sabun dan air yang menempel di…
PT Propan Raya mengadakan diskusi santai mengungkap rahasia cerdas memilih…
ITS terus berinovasi dengan terobosan-terobosan barunya. Setelah berhasil membawa motor…
Tanpa disengaja, ada hal menarik yang bisa dikupas terkait warna-warni…
Setelah menandatangani Nota Kerjasama (MOU) pada 24 Mei 2019 lalu,…
Propan Raya terus menyebarkan edukasi pengecatan kepada masyarakat Indonesia. Kali…
Sebagai perusahaan cat paling inovatif, PT Propan Raya selalu membuat…
Kamis, 3 Juli 2019, DPD REI Banten (Dewan Pengurus Daerah…
PT Propan Raya bekerjasama Fakultas Arsitektur Desain dan Perencanaan, Institut…
PT Citra Marga Nusaphala Persada (CMNP) dan Glitch Art Management…
Sukses di Purbalingga, Salatiga, dan Solo, pesta musik Holefest yang…
Make It Simpe (MIS) terpilih menjadi juara 1 CMNP Mural…
PT Propan Raya mendukung acara Click DIY Festival yang diselenggarakan…
Puasa Ramadhan sebentar lagi dan Hari Raya Idul Fitri atau…
Klinik Darma Nusantara berhasil menjadi yang terbaik di ajang Indonesia…
Alkana Vietnam menyelenggarakan seminar dan pameran produk cat water based…
Visi PT Propan Raya yang ingin menjadi perusahaan cat dan…
Sejak 2018, Klinik Darma Nusantara konsisten menjalankan Program Pengelolaan Penyakit…
PT Propan Raya terus melakukan dukungan terhadap perkembangan pembangunan ekonomi…
Acara Makers BDG yang diselenggarakan komunitas Brotherwood Bandung dan didukung…
Acara Makers BDG yang diselenggarakan pada Sabtu, 25 Agustus 2018,…
PT Propan Raya sebagai perusahaan cat asli Indonesia patut berbangga…
Roadshow Arsitektur Nusantara 2018 yang diselenggarakan PT Propan Raya terus…
Tren penggunaan warna cerah kini bukan hanya pada tembok, tetapi…
PT Propan Raya terus berinovasi dengan melahirkan produk cat berkualitasnya.…
PT Propan Raya kembali berpartisipasi pada pameran WoodTalk & Festival…
Komitmen PT Propan Raya dalam mendukung kegiatan berbasis lingkungan, salah…
Acara Roadshow Arsitektur Nusantara 2018 keenam telah dilaksanakan pada Kamis,…
Sejak dicanangkan oleh Presiden Jokowi terkait dengan Program Sejuta Rumah…
Propan Raya turut memamerkan berbagai macam produk catnya pada acara…
Deretan pemenang Panasonic Gobel Awards 2018 telah dibacakan di Ballroom…
Amad Zulfikar Fawzi atau yang lebih dikenal dengan nama Ikang…
Foreign Monolith merupakan karya instalasi yang dibuat oleh biro arsitektur…
Dunia furnitur kayu sebenarnya bukan dunia pertama yang digeluti Om…
Direktur Propan Raya, Dr. Ir. Yuwono Imanto, MM, MBA, M.Ars,…
Indonesia kembali berduka. Sabtu, 22 Desember 2018, musibah tsunami melanda…