Foto
Moment Indah Kunjungan Pemprov DKI Jakarta ke Propan
Oleh: M Irfan Hidayatullah | 2018-03-17 13:44:14

Jumat, 16 Maret 2018, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiago Uno dan jajaran Pemprov DKI Jakarta mengunjungi kantor dan pabrik PT Propan Raya di Tangerang. Sandiago Uno dan staff diajak keliling pabrik baru Propan Dekorindo Raya, pabrik pembuatan mesin Platindo Cipta Raya, dan pabrik pembuatan bahan baku cat Alkindo Mitra Raya. Selain kunjungan, momen ini dijadikan sebagai wadah koordinasi dan silaturahmi serta menjaga hubungan baik yang telah terjalin antara PT Propan Raya dan Pemprov DKI. Inilah moment-moment indah kunjungan Pemprov DKI Jakarta ke PT Propan Raya yang terekam lensa Propan News.

Presiden Direktur PT Propan Raya Hendra Adidarma merasa terhormat kantor dan pabriknya didatangi jajaran Pemprov DKI Jakarta. “Melalui kunjungan ini, baik Wakil Gubernur DKI Jakarta maupun jajaran pemrov DKI Jakarta jadi bisa melihat keseriusan PT Propan Raya dalam menjaga kualitas produknya. Selain itu juga dapat melihat komitmen PT Propan Raya yang memang sangat konsen mengembangkan cat ramah lingkungan berbasis air,” ucapnya.
Sandiago Uno dan jajaran Pemprov DKI Jakarta datang ke kantor PT Propan Raya pukul 09.00 pagi. Sesampainya di kantor PT Propan Raya, seluruh rombongan disambut dan diajak keliling ke Propan Dekorindo Raya (PDR).
Propan Dekorindo Raya (PDR), adalah pabrik baru milik PT Propan Raya yang memproduksi cat ramah lingkungan berbasis air. Pabrik ini merupakan satu-satunya di Asia Pasifik yang menggunakan teknologi terbaru dan termutakhir bernama Rapid Production System (RPS) dengan teknologi dari Jerman.
CEO PT Propan Raya Kris Rianto Adidarma sedang menjelaskan mesin terbaru dan termutakhir kepada Sandiago Uno didampingo oleh Direktur PT Propan Raya Yuwono Imanto.
Dari Propan Dekorindo Raya (PDR), rombongan diajak mengenal pabrik pembuatan mesin-mesin bernama Platindo Cipta Raya (PCR).
Selanjutnya, rombongan diajak ke Alkindo Mitra Raya, yakni anak perusahaan PT Propan Raya yang spesialis membuat resin atau bahan utama pembentuk cat.
Suasana santai tampak terlihat pada pertemuan ini. Direksi dan manajemen PT Propan Raya seperti Hendra Adidarma (Presiden Direktur sekaligus pemilik perusahaan), Kris Rianto Adidarma (CEO), Erwin Widjaja (COO), Yuwono Imanto (Direktur) turut menyambut kedatangan Sandiago Uno dan jajaran Pemprov DKI Jakarta.
Hasil pembicaraan yang terjalin menghasilkan beberapa poin penting, Pertama, program PHL akan dilanjutkan. Kedua, Revitalisasi Kota Tua akan diteruskan kembali. Ketiga, PT Propan Raya akan mendukung pengecatan Kampung Warna-Warni menyambut Asian Games 2018. Keempat, Pemprov DKI akan melibatkan PT Propan Raya dalam program pembangunan 200 rusun.

Foto Pilihan

Propan turut serta mewarnai acara JHUB Art Festival

Jhub Art Festival merupakan sebuah acara yang diadakan oleh Jimbaran Hub, sebuah tempat dimana semua insan berkumpul untuk menuangkan sisi kreatifnya. Acara ini berlangsung selama 8-29 Mei 2021 di Jimbaran Hub, Badung, Bali. Konsep yang diusung oleh kegiatan ini adalah art exhibition, workshop, dan ditutup oleh pembuatan mural oleh beberapa artist. Mural yang dibuat bertemakan bumi dengan mengkolaborasikan kreatifitas tiap artist. Pada acara kali ini Propan Raya turut berkolaborasi dengan memberikan cat terbaiknya untuk keperluan mural.

Foto Lainnya