Foto
Proses Penjurian Sayembara Desain Arsitektur Restoran Nusantara 2017
2017-11-13 09:19:54

Sayembara Desain Restoran Nusantara 2017 yang diselenggarakan PT Propan Raya bersama Kementerian Pariwisata (Kemenpar) dan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) sudah memasuki tahap penjurian. Proses penjuriannya dilakukan di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, kantor Kementerian Pariwisata, Jakarta. Acara Sayembara Desain Restoran Nusantara 2017 ini diselenggarakan demi mendukung program Kemenpar dalam mengembangkan 10 Destinasi Pariwisata  Prioritas sebagai ‘Bali Baru”. Hal ini sesuai dengan instruksi yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo. Ini dia proses penjuriannya.

Peluncuran acara Sayembara Desain Restoran Nusantara 2017 dilakukan pada 2 Agustus 2017, di Gedung Sapta Pesona, kantor Kementerian Pariwisata. Acaranya diresmikan oleh Menteri Pariwisata (Mempar) Arief Yahya dan Presiden Direktur PT Propan Raya Hendra Adidarma.
Proses penjurian berjalan sengit karena masih-masing juri memiliki jagoannya masing-masing.
Yori Antar (Arsitek Profesional) yang juga dipercaya jadi ketua sayembara sedang menilai karya peserta. Menurut Yori, karya yang masuk sangat luar biasa.
Hary Santosa Sungkari (Deputi Bidang Infrastruktur Badan Ekonomi Kreatif) dengan cermat melihat satu-satu karya peserta yang masuk.
Haryadi BS Sukamdani (Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia) dan Yuwono Imanto (Direktur PT Propan Raya) sedang mengamati karya peserta sayembara,
Eko Alvares (Arsitek Profesional) tetap semangat menilai walau badannya kurang fit saat proses penjurian.
Ada 481 karya yang masuk dan mengikuti penjurian Sayembara Desain Restoran Nusantara 2017.

Foto Pilihan

Propan turut serta mewarnai acara JHUB Art Festival

Jhub Art Festival merupakan sebuah acara yang diadakan oleh Jimbaran Hub, sebuah tempat dimana semua insan berkumpul untuk menuangkan sisi kreatifnya. Acara ini berlangsung selama 8-29 Mei 2021 di Jimbaran Hub, Badung, Bali. Konsep yang diusung oleh kegiatan ini adalah art exhibition, workshop, dan ditutup oleh pembuatan mural oleh beberapa artist. Mural yang dibuat bertemakan bumi dengan mengkolaborasikan kreatifitas tiap artist. Pada acara kali ini Propan Raya turut berkolaborasi dengan memberikan cat terbaiknya untuk keperluan mural.

Foto Lainnya